Ciomas – Sekolah Islam Terpadu KAIFA melaksanakan kegiatan penyembelihan hewan qurban pada hari Raya Idul Adha 1438 H di gedung SMPIT KAIFA. Kegiatan ini berlangsung pada hari minggu, 3 Spetember 2017 yang melibatkan seluruh guru, staff, siswa kelas VI dan OSIS SMPIT KAIFA. Kegiatan penyembelihan hewan qurban dimulai pukul 07.00 WIB dengan pembukaann dan doa bersama dilanjutkan dengan penyembelihan hewan qurban pada pukul 07.30 dan diakhiri dengan pembagian hewan qurban kepada warga sekitar KAIFA pukul 13.30 WIB.
Alhamdulillah pada idul Adha 1438 H kali ini, hewan qurban yang di sembelih untuk didistribusikan melalui SIT KAIFA sejumlah 2 ekor sapi dan 13 ekor kambing. Daging qurban ini kemudian didistribusikan dalam 400 kantung, 100 kantung kepada guru dan karyawan yang terlibat dalam kegiatan tersebut dan 300 kantung kepada warga sekitar yang menerima kupon.
Semoga Hari Raya Idul Adha dan Qurban kita tahun ini membawa keberkahan untuk semuanya. Aamiin..