Assalaamu’alaykum Wr Wb
Alhamdulillaah pada tanggal 24 sampai dengan 28 September 2018 siswa dan siswi SMP Islam Terpadu Kaifa telah melaksanakan Penilaian Tengah Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2018/2019.
Sebelumnya para siswa sudah terlebih dulu melaksanakan Penilaian Tengah Semester Praktik Ganjil pada mata pelajaran Prakarya, TIK, PJOK dan Seni Budaya dengan guru mata pelajarannya masing-masing.
Para siswa sebelum menghadapi Penilaian Tengah Semester ini sudah mempersiapkan diri dengan belajar yang rajin sebelumnya sehingga mudah menjawab soal yang diberikan.
Setelah pelaksanaan Penilaian Tengah Semester Ganjil ini dilaksanakan, para orang tua/ wali murid akan mengambil hasil Laporan Penilaian Siswa pada tanggal 13 Oktober 2018 nanti.
Semoga apa yang diusahakan para siswa mendapatkan hasil yang terbaik.
Aamiin..
Wassalaamu’alaykum Wr Wb
semoga murid2 dpt nilai yg memuskan
ulangannya susah tapi membuat kita menjadi pintar
Assalamu’alaikum,
Semangat ya PTS nya, semoga hasilnya memuaskan, Aminn….